Polsek Labuhan Haji dan Bhayangkari Ranting Lakukan Pembagian Takjil

Lombok Timur – bertempat di depan Mako Polsek Labuhan Haji, telah berlangsung kegiatan pembagian takjil yang dilakukan oleh personil Polsek Labuhan Haji bersama dengan Bhayangkari Ranting Labuhan Haji. Minggu, (16/03/25), pukul 16.50 Wita.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Labuhan Haji, Iptu Suhardi, S.H. Acara ini bertujuan untuk memberikan bantuan kepada warga yang sedang berpuasa di bulan Ramadhan.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Labuhan Haji Iptu Suhardi, S.H, Ketua Bhayangkari Ranting Labuhan Haji, serta seluruh personil Polsek Labuhan Haji dan pengurus serta anggota Bhayangkari Ranting Labuhan Haji. Kegiatan ini menunjukkan kolaborasi yang solid antara Polsek Labuhan Haji dan Bhayangkari dalam menyebarkan kebaikan kepada masyarakat di bulan suci Ramadan.

Sebelum memulai pembagian takjil, Kapolsek Labuhan Haji memberikan arahan kepada seluruh anggota dan ibu-ibu Bhayangkari untuk selalu mengutamakan keselamatan dalam membagikan takjil kepada para pengguna jalan. Beliau mengingatkan agar kegiatan ini tetap berjalan dengan tertib dan aman, sehingga masyarakat yang menerima takjil merasa nyaman dan terlindungi selama berada di jalan.
Setelah arahan, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian takjil kepada para pengguna jalan yang melintas di sekitar Mako Polsek Labuhan Haji. Personil Polsek Labuhan Haji dan anggota Bhayangkari Ranting Labuhan Haji dengan antusias membagikan takjil sebanyak 100 bungkus kepada warga yang sedang berpuasa. Pembagian takjil ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan.

Seluruh rangkaian kegiatan pembagian takjil ini berlangsung dengan aman dan lancar hingga pukul 17.15 Wita. Kegiatan tersebut menjadi salah satu bentuk kepedulian Polsek Labuhan Haji dan Bhayangkari Ranting Labuhan Haji terhadap masyarakat sekitar, serta mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat dalam suasana bulan Ramadan yang penuh berkah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *