Lombok Timur – SatReskrim Polres Lombok Timur, bersama Si Humas dan Bhayangkari, membagikan ratusan takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini dilakukan di depan Masjid Al-Islah Polres Lombok Timur, sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas di bulan Ramadan. Pembagian takjil yang dilakukan menjelang waktu berbuka puasa bertujuan untuk membantu warga yang sedang berpuasa, agar mereka bisa berbuka dengan mudah dan penuh berkah.
Tak hanya untuk orang dewasa, pada kesempatan tersebut juga dibagikan makanan bergizi untuk anak-anak. Hal ini menunjukkan perhatian SatReskrim Polres Lombok Timur terhadap seluruh lapisan masyarakat, termasuk anak-anak yang sedang menjalani puasa. Dengan memberikan makanan bergizi kepada anak-anak, diharapkan mereka semakin semangat dan sehat dalam menjalankan ibadah puasa.
“Kami menyiapkan takjil untuk orang dewasa, juga makanan bergizi untuk anak-anak,” ungkap Kapolres Lombok Timur melalui Kasat Reskrim, AKP I Made Dharma Yulia Putra.
Didampingi Istri, selain berbagi takjil, Dia juga menyemangati pengendara, supaya tetap semangat dalam menjalan ibadah puasa.
“Saling menyemangati itu penting, untuk menjalin kebersamaan”, ujarnya.
Dharma dikesempatan itu juga, memberikan imbauan kepada pengendara, supaya tetap waspada terhadap tindak kriminal, tetap selalu berhati – hati, dan segera melapor ke Polisi bila merasa terancam.
“Kita ajak warga agar segera melapor jika merasa terancam dan lain sebagainya”,imbuhnya.
Kegiatan berbagi takjil ini disambut antusias oleh warga sekitar, yang merasa terbantu dengan adanya kegiatan tersebut.
“Trimakasih takjilnya,” ucap salah satu pengendara yang ditemui awak media.