Bhabinkamtibmas Pringgabaya Lakukan Pendampingan Penen Jagung di Dusun Pekosong

Lombok Timur – Bhabinkamtibmas Desa Pringgabaya, Aipda Marten Zakarias Leuwol, melakukan pendampingan panen jagung di Dusun Pekosong Desa Pringgabaya, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur.

Pendampingan panen jagung tersebut dilakukan di lahan kelompok tani Pade Girang II Pekosong, yang memiliki luas 20 are. Hasil panen jagung mencapai 1.235 kg. Panen jagung ini kemudian diserap oleh Amaq Yusi dan dibawa ke gudang jagung milik H. Amin di Dusun Dasan Tapen Desa Telaga Waru Pringgabaya.
Kegiatan pendampingan panen jagung ini merupakan bagian dari upaya Bhabinkamtibmas untuk mendukung dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya petani di Desa Pringgabaya.
Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan produksi dan kualitas jagung, serta meningkatkan pendapatan petani. Bhabinkamtibmas Desa Pringgabaya akan terus melakukan pendampingan dan dukungan kepada masyarakat, khususnya petani, untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemajuan desa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *