BHABINKAMTIBMAS CEK LAHAN KETAHANAN PANGAN BERGIZI DI DUSUN LINGKOK RATU, DESA KESIK

Lombok Timur– Bhabinkamtibmas Desa Kesik Polsek Masbagik, Aipda Rodi H., melaksanakan kegiatan pengecekan lahan ketahanan pangan bergizi. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 10.00 WITA hingga selesai, dengan lokasi pengecekan di lahan warga Dusun Lingkok Ratu, Desa Kesik, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur. Kamis (17/04/2025)

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keberlangsungan program ketahanan pangan yang telah dicanangkan pemerintah, khususnya dalam hal penyediaan bahan pangan bergizi. Dalam kesempatan tersebut, Aipda Rodi H. bersama warga binaan dan anggota kelompok tani memeriksa langsung tanaman cabai yang ditanam sebagai bagian dari dukungan terhadap program ketahanan pangan.

Tanaman cabai dinilai menjadi salah satu komoditas penting yang tidak hanya bergizi, namun juga memiliki nilai ekonomi tinggi bagi masyarakat. Dengan keterlibatan aktif masyarakat, diharapkan keberhasilan program ini bisa dirasakan secara nyata dalam kehidupan sehari-hari.

“Pengecekan ini adalah bagian dari upaya kami mendukung ketersediaan pangan bergizi di wilayah binaan. Melalui kolaborasi dengan masyarakat, kami ingin memastikan program berjalan dengan baik dan memberikan manfaat nyata,” ujar Aipda Rodi H. dalam keterangannya di lokasi kegiatan.

Secara umum, kegiatan pengecekan berjalan dalam keadaan aman dan lancar. Antusiasme masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan ini menunjukkan kesadaran yang tinggi akan pentingnya menjaga keberlanjutan sumber pangan di tingkat lokal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *