Berita  

Bhabinkamtibmas Desa Masbagik Utara Lakukan Sambang Dan Monitoring Kegiatan Ketahanan Pangan

Lombok Timur – Dalam rangka mendukung program pemerintah tentang swasembada pangan, Bhabinkamtibmas Desa Masbagik Utara, Polsek Masbagik, Aipda Maryadi melaksanakan kegiatan silaturahmi dan sambang desa sekaligus monitoring kegiatan masyarakat terkait ketahanan pangan. Kegiatan ini berlangsung pada hari Rabu, 23 (04/25/25), pukul 09.30 Wita, berlokasi di Kampung Karang Baru, Desa Masbagik Utara, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur.

Kegiatan tersebut difokuskan pada pemantauan langsung terhadap aktivitas masyarakat yang mengelola lahan pertanian dengan berbagai jenis tanaman pangan, seperti tomat, cabai, dan kacang panjang. Ketiga jenis tanaman ini merupakan bagian dari upaya masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan sekaligus meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan warga.

Aipda Maryadi dalam sambangnya menyampaikan apresiasi atas semangat dan partisipasi aktif masyarakat dalam mengembangkan pertanian lokal. Ia juga memberikan dorongan moral agar warga terus semangat dan konsisten dalam memanfaatkan lahan pertanian sebagai sumber pangan sekaligus pendukung ekonomi keluarga.

Selain memonitor kegiatan pertanian, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. Ia mengajak warga agar berperan aktif dalam menciptakan kondisi kamtibmas yang aman, damai, dan kondusif di wilayah Desa Masbagik Utara.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Masbagik dalam menjalin kemitraan dengan masyarakat serta mendorong pembangunan berbasis ketahanan pangan. Dengan peran aktif semua pihak, diharapkan Desa Masbagik Utara dapat menjadi contoh desa mandiri dan tangguh dalam menghadapi tantangan pangan di masa depan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *