Berita  

Bhabinkamtibmas Kalijaga Timur Dampingi Sat Binmas Polres Lotim Berikan Pelatihan kepada Security Ponpes Assunnah

Lombok Timur – Bhabinkamtibmas Desa Kalijaga Timur, Polsek Aikmel, Bripka Joni Hendita Pratama turut serta mendampingi kegiatan pelatihan yang dilaksanakan oleh anggota Sat Binmas Polres Lombok Timur. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh aiptu lalu kusmayadi dan berlangsung pada Sabtu, 19 April 2025, pukul 08.00 Wita, bertempat di halaman Pondok Pesantren Assunnah Lombok.

Pelatihan ini diberikan kepada para personel keamanan (security) Ponpes Assunnah sebagai bagian dari peningkatan kapasitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas pengamanan lingkungan pondok pesantren. Kegiatan ini juga menjadi upaya Polres Lotim dalam menjalin sinergi dengan institusi pendidikan berbasis keagamaan di wilayah hukumnya.

Adapun materi yang diberikan meliputi Pelatihan Baris Berbaris (PBB), teknik membela diri dalam keadaan terdesak dan melumpuhkan lawan, serta pelatihan pengaturan lalu lintas. Pelatihan ini dirancang agar para security mampu bertindak cepat, tepat, dan profesional dalam berbagai situasi yang mungkin timbul di lingkungan pondok.

Sebanyak 11 (sebelas) orang personel security mengikuti pelatihan tersebut dengan penuh antusias dan disiplin. Kegiatan berlangsung dalam suasana tertib, aman, dan lancar, dengan dukungan penuh dari pihak pondok pesantren.

Diharapkan, melalui pelatihan ini, para petugas keamanan Ponpes Assunnah memiliki bekal kemampuan teknis dan mental yang lebih baik dalam menjaga lingkungan pesantren, serta mampu berkoordinasi efektif dengan aparat kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *